Jamaah kajian subuh rahimakumullah,
Sering kali kita menyambut bulan-bulan besar dalam Islam dengan penuh antusias. Bulan Rajab disambut sebagai bulan haram, bulan Ramadhan diagungkan sebagai syahrus shiyam, bulan diturunkannya Al-Qur’an. Namun ada satu bulan yang kerap terlewat dari perhatian kita, yaitu bulan Sya’ban.
Padahal, Rasulullah ﷺ memberikan perhatian besar terhadap bulan ini. Sayangnya, banyak di antara kaum Muslimin yang lalai terhadap keutamaannya.
Sya’ban, Bulan Diangkatnya Amal
Salah satu keutamaan besar bulan Sya’ban adalah diangkatnya seluruh amal tahunan manusia kepada Allah ﷻ.
Rasulullah ﷺ bersabda (HR. An-Nasa’i):
“Itulah bulan yang banyak manusia lalai darinya, yaitu bulan antara Rajab dan Ramadhan. Itulah bulan diangkatnya amal-amal kepada Rabb semesta alam, dan aku ingin ketika amalku diangkat, aku dalam keadaan berpuasa.”
Inilah sebabnya Rasulullah ﷺ memperbanyak puasa sunnah di bulan Sya’ban, bahkan diriwayatkan bahwa beliau berpuasa hampir sebulan penuh.





Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.