PUNGGAWANEWS, SINJAIAnggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Achmad Fauzan Guntur, menghadiri pesta rakyat “Mallemmang” yang digelar masyarakat Dusun Manumbu, Desa Pattongko, Kecamatan Sinjai Tengah, Minggu (5/10/2025).

Tradisi Mallemmang merupakan wujud rasa syukur masyarakat atas hasil panen sekaligus sarana mempererat tali silaturahmi antarwarga. Kegiatan ini telah menjadi bagian dari kearifan lokal yang diwariskan secara turun-temurun dan tetap lestari hingga kini.

Kehadiran Achmad Fauzan Guntur bersama Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda, Staf Ahli Bidang Sosial dan SDM H. Andi Mandasini Saleh, Anggota DPRD Kabupaten Sinjai Ambo Tuo, serta jajaran pemerintah kecamatan dan desa, menambah semarak pesta rakyat yang dipusatkan di kawasan Batu Tinggia tersebut.

Dalam kesempatan itu, Achmad Fauzan Guntur menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Desa Pattongko yang masih menjaga nilai-nilai budaya sebagai bagian dari identitas daerah.

“Tradisi Mallemmang ini bukan hanya kegiatan seremonial, tetapi juga simbol kebersamaan, rasa syukur, dan kekuatan sosial masyarakat. Nilai-nilai seperti ini harus kita rawat dan wariskan kepada generasi muda,” ungkapnya.

Legislator asal Dapil V (Bulukumba–Sinjai) itu menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan kebijakan yang mendukung pelestarian budaya dan tradisi lokal di tingkat provinsi.

“Saya akan terus mendorong agar pemerintah memberikan ruang dan perhatian lebih terhadap kegiatan kebudayaan seperti ini. Karena pelestarian budaya berarti menjaga jati diri daerah kita,” tambahnya.

Kepala Desa Pattongko, Sulaeman, turut menyampaikan terima kasih atas dukungan dan kehadiran para tamu, terutama Achmad Fauzan Guntur, yang dinilainya memberi semangat bagi masyarakat untuk tetap melestarikan tradisi Mallemmang.

“Kami sangat berterima kasih atas perhatian Bapak Achmad Fauzan Guntur. Kehadiran beliau bersama Wakil Bupati menjadi kebanggaan dan motivasi bagi masyarakat kami,” ujarnya.

Kegiatan Mallemmang ditutup dengan kebersamaan warga dan tamu undangan menikmati lemmang dan nasu likku, diiringi musik tradisional khas Sinjai Tengah yang menambah suasana hangat dan penuh kekeluargaan.

_________________________________

Dapatkan Update Berita Terkini dari PUNGGAWANEWS, PUNGGAWALIFE, PUNGGAWASPORT, PUNGGAWATECH, PUNGGAWAFOOD,
Klik Disini jangan Lupa Like & Follow!
__________________________________