PUNGGAWANEWS, SINJAI Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai turut ambil bagian dalam Gerakan Makan Telur Serentak yang dilaksanakan serentak di seluruh kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan, Selasa (14/10/2025).

Kegiatan yang dipusatkan di Pendopo Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Sinjai ini diikuti oleh sekitar 400 anak dari jenjang Taman Kanak-kanak dan Sekolah Dasar, serta disaksikan langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai, Andi Jefrianto Asapa.

Gerakan makan telur ini menjadi salah satu agenda dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-356 Provinsi Sulawesi Selatan, sekaligus bagian dari upaya memperkuat program peningkatan gizi anak dan percepatan penurunan angka stunting di daerah.

Dalam sambutannya, Sekda Andi Jefrianto menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata kepedulian pemerintah terhadap masa depan generasi muda melalui peningkatan gizi seimbang.

“Gerakan gemar makan telur ini adalah salah satu inisiatif dari Bapak Gubernur untuk menekan angka stunting. Langkah sederhana seperti ini diharapkan mampu memberikan dampak besar bagi kesehatan dan tumbuh kembang anak-anak kita,” ujarnya.

Ia juga berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan agar manfaatnya dirasakan luas oleh masyarakat.

“Kami berharap gerakan ini menjadi program rutin di seluruh daerah di Sulawesi Selatan. Dengan begitu, penurunan angka stunting dapat berjalan lebih cepat dan terukur,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Sinjai, Andi Muhammad Idnan, menjelaskan bahwa gerakan ini tidak hanya mendorong anak-anak untuk gemar makan telur, tetapi juga menjadi media edukasi bagi masyarakat.

“Melalui gerakan ini, kami ingin menumbuhkan kesadaran pentingnya konsumsi satu butir telur setiap hari sebagai sumber protein hewani yang mudah diperoleh dan sangat bermanfaat bagi pertumbuhan anak,” tuturnya.

WhatsApp Image 2025 10 14 at 12.31.13 1 | PUNGGAWA NEWS

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari para peserta dan tamu undangan. Turut hadir Wakil Ketua DPRD Sinjai Sabir, perwakilan Forkopimda, para Asisten dan Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, serta Sekretaris TP-PKK Kabupaten Sinjai.

Partisipasi aktif Pemkab Sinjai dalam kegiatan ini menjadi wujud komitmen nyata pemerintah daerah dalam mendukung program peningkatan gizi masyarakat dan mewujudkan generasi Sinjai yang sehat dan berkualitas.

_________________________________

Dapatkan Update Berita Terkini dari PUNGGAWANEWS, PUNGGAWALIFE, PUNGGAWASPORT, PUNGGAWATECH, PUNGGAWAFOOD,
Klik Disini jangan Lupa Like & Follow!
__________________________________